Tema 9 Subtema 2 PB 2

Tema 9 Subtema 2  PB 2

 Tujuan Pembelajaran :

1.      Dengan menyanyikan lagu berjudul “Indonesia Tetap Merdeka”, siswa dapat bernyanyi dengan memerhatikan nada dan tempo dengan penuh percaya diri.
2.      Dengan mengidentifikasi hak dan kewajiban terhadap lingkungan, siswa memahami hak dan kewajiban terhadap lingkungan dengan penuh kepedulian.

Materi Pembelajaran :
Menyanyikan Lagu Wajib sesuai dengan Tempo dan Birama
Hak dan Kewajiban terhadap Lingkungan

Pendalaman Materi

Menyanyikan Lagu Wajib sesuai dengan Tempo dan Birama
Sebagai warga negara Indonesia, kita wajib mencintai tanah air kita. Banyak cara untuk menunjukkan rasa cinta tanah air. Misalnya, diungkapkan melalui syair lagu tentang cinta tanah air. Marilah kita menyanyikan lagu tentang cinta tanah air. Sebelum bernyanyi, ada baiknya mengingat kembali cara menyanyikan lagu dengan benar. Setiap lagu memiliki tempo dan birama. Ayo, perhatikan penjelasan berkut!
1.      Tempo merupakan ukuran kecepatan dalam lagu. Lagu-lagu wajib nasional memiliki tempo yang beragam, seperti lagu perjuangan yang memiliki tempo sedang dan cepat. Oleh karena itu, ekspresi wajah ketika menyanyikan lagu tersebut harus tegas dan semangat. Mari kita ingat kembali tanda-tanda tempo, yaitu sebagai berikut :
No.
Istilah
Keterangan
1
Largo
Lambat sekali
2
Lento
Lebih lambat
3
Adagio
Lambat
4
Andante
Sedang
5
Moderato
Sedang agak cepat
6
Allergo
Cepat
7
Vivace
Lebih cepat
8
Presto
Cepat sekali
2.      Birama merupakan tanda pada awal pranada. Tanda birama biasanya terdiri dari dua angka. Satu angka diatas garis ketiga dan angka yang lain dibawah garis ketiga pada paranada. Pada tanda birama, angka yang diatas menyatakan jumlah ketuk dalam satu birama. Sedangkan angka yang dibawah menunjukkan nilai not yang menjadi satuan ketuk.
Berikut adalah birama yang biasa digunakan pada lagu.
1.      Birama 2/4, artinya ada 2 ketuk dengan satuan ketuknya adalah nol seperempat.
2.      Birama 3/4, artinya ada 3 ketuk dengan satuan ketuknya adalah nol seperempat.
3.      Birama 4/4, artinya ada 4 ketuk dengan satuan ketuknya adalah nol seperempat.
4.      Birama 6/8, artinya ada 6 ketuk dengan satuan ketuknya adalah nol seperdelapan.

Menyayikan Lagu Wajib Sesuai dengan Tempo dan Birama























Hak dan kewajiban terhadap Lingkungan 

Menyanyikan lagu-lagu nasional dapat membangkitkan rasa cinta terhadap tanah air. Selain itu, rasa cinta tanah air juga dapat diwujudkan dalam pelaksanaan hak dan kewajiban terhadap lingkungan. Pelaksanaan hak dan kewajiban harus seimbang, agar kelestarian lingkungan terus terjaga. Berikut contoh pelaksanaan kewajiban dan perolehan hak terhadap lingkungan hutan.

Kewajiban terhadap Lingkungan Hutan
1.      Memanfaatkan sumber daya alam sesuai kebutuhan.
2.      Menggunakan sumber daya alam alternatif.
3.      Melakukan penanaman kembali hutan gundul.
4.      Menerapkan sistem tebang pilih.
Hak terhadap lingkungan hutan
1.      Memperoleh udara bersih.
2.      Dapat memanfaatkan sumber daya alam untuk memenuhi kebutuhan.
3.      Terpenuhinya kebutuhan sumber daya alam sehari-hari.
4.      Memperoleh lingkungan yang bersih dan sehat.

Selain terhadap lingkungan, kita juga memiliki hak dan kewajiban terhadap negara. Berikut adlaah pelaksanaan kewajiban dan perolehan hak sebagai warga negara.

Kewajiban warga negara
1.      Menaati peraturan
2.      Menjaga kelestarian lingkungan
3.      Wajib pajak harus membayar pajak secara teratur
4.      Mengikuti pendidikan dasar
5.      Membela negara
6.      Menjaga nama baik negara
Hak Warga Negara
1.      Menikmati persamaan kedudukan dan kepastian di depan hukum dan pemerintahan.
2.      Menikmati hidup layak dengan terpenuhinya semua kebutuhan hidup dengan baik.
3.      Mengeluarkan pendapat saat musyawarah
4.      Mendapat kebebasan dalam memeluk agama dan melaksanakan ibadah
5.      Mendapat pendidikan yang layak
6.      Memanfaatkan sumber daya alam.


Latihan!
Kerjakan soal-soal berikut!

1.      Lengkapi tabel berikut dengan jawaban yang tepat
No.
Kewajiban terhadap Lingkungan
Hak terhadap Lingkungan
Contoh Pelaksanaan yang Seimbang
1
Membuang sampah pada tempatnya.
Memperoleh lingkungan yang bersih.
Komang selalu membuang sampah pada tempatnya, sehingga komang memperoleh lingkungan yang bersih dan sehat.
2
Melakukan penanaman pohon di hutan yang gundul


....

....
3
Memakai kendaraan yang ramah lingkungan


....

....
4

....
Memperoleh air sehat dan bersih yang disediakan oleh alam, untuk minum dan mandi

....
5


....


....
Made rutinmemberi makan dan minum kepada hewan peliharaanya, maka Made memiliki hewan peliharaan yang sehat dan lincah.

2.      Ayah Dedi memiliki sepeda motor. Motor tersebut digunakan untuk memudahkan ayahnya saat bekerja. Selain itu, motor tersebut juga digunakan untuk mengantarkan Dedi ke sekolah. Tuliskan hak dan kewajiban ayah Dedi sebagai warga negara terhadap motor tersebut!
 

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tema 2 Subtema 2 PB 1 (Senin, 24 Agustus 2020)

Tema 8 Subtema 2 PB 4 dan 5

Latihan Tema Persiapan PAS Tema 5